Assalamualaikum teman-teman, gimana kabarnya? Alhamdulillah sehat yaaahhhh, salam hangat dariku untuk kalian semua.
Nah jika berbicara mengenai Indonesia memang negara satu ini tidak akan pernah ada habisnya mengenai kebudayaan ya gaisss . Selain wisata alamnya Indonesia juga memiliki wisata budaya yang wajib kalian ketahui. Salah satunya Tari Topeng tersebar hampir di berbagai wilayah Indonesia termasuk Cirebon, Jawa Barat. Dan disini kita akan mengupas mengenai tari topeng yang tersebar di berbagai wilayah, yuk langsung kita simak:)
1. TARI TOPENG BETAWI
Masyarakat betawi memanglah memiliki kesenian tari tradisional yang cukup termasyhur. selain Lenong, Ttari Topeng juga termasuk ke dalam list budaya unggulan dari orang-orang betawi. Tari Topeng Betawi adalah kesenian dari Jakarta dan biasanya pada saat awal permainannya selalu dimulai dengan alunan musik yang dimainkan oleh pemusiknya. Setelah itu para penari mulai masuk dan telah mengenakan properti topeng. Topeng-topeng ini dipakai dengan cara disematkan di wajah dan di gigit. Mereka menari sesuai dengan tema yang dibawakan. Mulai dari legenda, Kritik sosial hingga kehidupan masyarakat akan para penari angkat dan disajikan dalam pertunjukkan. Tari ini memang seperti memiliki alur cerita dan kini tari tpeng betawi banykak dipentaskan sebagai pertunjukkan budaya. Keunikan dan kekayaan gerakannya yang membuat tarian ini tetap digemari masyarakat.
2. TARI TOPENG BALI
Berbicara mengenai Bali yang terbayang adalah pantai-pantai indah nan cantik yang terbentang di Pulau Bali. Namun siapa sangka, ternyata Bali juga memiliki kesenian daerah yaitu tari Topeng Bali salah satunya. Nah tarian ini juga berhasil menarik perhatian para wisatawan lokal maupun mancanegara teman. Tari Topeng Bali ini mirip dengan pagelaran drama yang memiliki alur cerita, meskipun demikian itu semua dilakukan dengan gerakan. terlebih lagi tari topeng bali memang terkenak memiliki alur cerita yang unik dan biasanya ada seorang narator untuk membacakan narasi atau cerita . Uniknya narator tersebut juga memakai topeng namun hanya separuh wajah. Selanjutnya, tari topeng bali ini dimainkan dengan latar belakang alunan musik gamelan. Penggunaan topeng dalam tarian khas Bali ini merupakan wujud pemujaan untuk para leluhur masyarakat. Setiap tarian yang dipentaskan maka memiliki jaminan dari banyaknya penonton yang hadir untuk menikmati pertunjukkan ini.
3. TARI TOPENG CIREBON
Cirebon adalah kota yang dijuluki sebagai kota pengasil udang terbanyak ini ternyata juga memiliki tarian yang harys menggunakan properti topeng loh. Bahkan bisa terbilang tari topeng merupakan tari tontonan dan budaya khas daerah cirebon. Tari topeng cirebon memang memiliki banyak sekali variasi mulai dari variasi daerah, variasi gerakan bahakan variasi topeng itu sendiri. Gerakan tari topeng cirebon selalu menyesuaikeun dengan topeng apa yang hendak dipakai.
4. TARI TOPENG MAGELANG
Tidak disangka ternyata kota Magelang juga memiliki kesenian tarinya tersendiri, contohnya tari topeng magelang atau biasa orang menyebutnya tari topeng ireng, yaitu tarian yang dilakukan beramai-ramai biasanya julah pemain mencapai 10 orang pemain atau lebih. Salah satu daya pikat tarin ini yaitu kostum yang dikenakan oleh para penarinya. Koatum yang dipakai benar-benar diluat kostum Jawa melainkan identik dengan kostum Suku Dayak Kalimantan. Adapun dalam tarian ini mulut para penri akan berteriak-teriak, kaki mereka yang sudah dipakaikan gelang akan teruk dihentakkan sehingga akan menimbulkan suara gemerincing. Belom lagi tepukan dari para penonton sebagai bentuk apresiasi yang akan menambah seru nya tarian tersebut.
5. TARI TOPENG MALANG
Malang adalah kota yang dijuluki sebagai Kota Apel ini ternyata juga memilii kesenian khas tari bertopeng loh teman. Tepatnya tari topeng malangan di kota Malang. tarian ini juga memiliki alur cerita seperti halnya dengan tari topeng yang bersal dari Bali. Namun, jika dilihat lebih dalam tarian ini juga mirip dengan kesenian adat jawa yaitu wayang orang, namun tari topeng malangan memiliki seorang dalang yang mengatur pertunjukkan. Ada empat sesi juga untuk mementaskan tarian ini. Namun sekarang tarian ini mulai sepi pementasannya dan terancam punah.
Pesan saya untuk teman-teman semua, tolong jaga dan lestarikan kebudayaan dan keseniaan asli Indonesia yang ada disetiap wilyahnya. Jangan sampai kita bersikaf tidak peduli akan hal itu. Cukup sekian dari saya semoga bermanfaat untuk kita semua.
Wassalamualakum wr wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar